Mengerti dan Memahami Tips Investasi Aset Kripto Tahun 2022

Investasi sekarang memang sangat digemari di seluruh dunia. Tentu saja dengan perkembangan cara komunikasi yang semakin mudah, membuat orang dapat mengetahui apa yang terjadi hanya dalam hitungan detik. Termasuk investasi aset kripto yang menarik minat banyak orang.

Investasi aset kripto atau cryptocurrency mulai masuk dan berkembang di Indonesia beberapa tahun yang lalu. Serta telah memiliki regulasi yaitu Peraturan Bappebti No.7 Tahun 2020 tentang Penetapan Daftar Aset Kripto yang dapat Diperdagangkan di Pasar Fisik Aset Kripto.

Serta Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2011 tentang Mata Uang. Jadi, masyarakat merasa aman untuk memilih kripto sebagai salah satu instrumen investasi pilihan.

Salah satunya, Bitcoin yang merupakan uang mata uang digital atau cryptocurrency pertama di dunia. Banyak orang yang memburu mata uang digital ini, yang dijuluki sebagai ‘emas digital’.

Sehingga banyak orang yang menjadikan bitcoin sebagai investasi jangka panjang yang cukup menjanjikan. Namun, hal ini berimbas kepada orang yang berlomba-lomba untuk mendapatkannya tanpa mengetahui atau mempelajari terlebih dahulu.

Berikut adalah tips untuk berinvestasi aset kripto di tahun 2022, yaitu:

1.Mulailah dari nominal kecil

investasi aset kripto freepik
Sumber: Freepik


Banyak yang masih beranggapan jika ingin melakukan investasi harus memiliki modal yang besar. Sejatinya, hal yang terpenting dalam memulai investasi adalah menyesuaikan dengan budget atau pun modal yang dimiliki. Tidak akan mempengaruhi hasil, jika memulainya dengna nominal yang kecil.

2.Pelajari Dasar dari Aset Kripto


Investasi aset kripto memang sekarang ini menjadi trend yang patut untuk diikuti. Namun, masih banyak orang-orang yang hanya ikut-ikutan saja tanpa memiliki persiapan atau juga ‘Fear of Missing Out’ (FOMO).

Dengan melakukan riset awal sebelum melakukan investasi, maka akan mengurangi risiko dan meminimalisir kerugian yang sangat mungkin terjadi.

3.Buatlah Strategi Investasi yang matang


Memiliki strategi yang tepat dengan membuat perencanaan dan memilih sumber-sumber yang terpercaya serta berapa banyak dana yang akan kalian investasi. Maka akan membuat kalian menikmati keuntungan yang kalian inginkan dalam jangka waktu yang sesuai dengan strategi tersebut.

Baca juga: Ini Nih Kesalahan yang Sering Terjadi Pada Investor Pemula

Pastikan juga, platform exchange yang kalian gunakan sudah terdaftar, legal dan diawasi oleh Badan Pengawas Berjangka Komiditi (Bappebti).

4. Berinvestasilah lebih dari satu koin


Ini nih tips terakhir yang patut untuk dicoba loh. Yaitu berinvestasi di lebih dari satu koin. Hal ini bertujuan untuk mengurangi kerugian yang terjadi. Investor dapat membagi budget yang dimiliki ke beberapa koin yang berbeda dengan kata lain ‘diversifikasi’.

Jadi, jika kalian mengalami kerugian di satu koin, maka kalian dapat bernapas lega. Karena, kalian masih memiliki simpanan di koin yang lain.***